[a journey] Pembuatan Visa Visit UK

Disclaimer : pengalaman ini mungkin berbeda antara satu orang dengan orang lainnya

Untuk memasuki negeri dengan pemilik bahasa terluas di dunia ini kita sebagai pemegang passport hijau Republik Indonesia WAJIB banget buat punya visa karena kalo nggak bakalan gabisa berangkat tuh ke negeri bigband. Di Indonesia, pengurusan pengajuan visa UK di serahkan pada pihak ketiga yang ditunjuk yaitu VFS Global. Untuk bisa melakukan pengajuan visa uk ada beberapa step yang harus dilakukan.

Pertama adalah mengisi formulir yang ada di website https://www.gov.uk/browse/visas-immigration

setelah semua data telah diisi kita akan ke direct langsung ke website VFS Global https://www.vfsglobal.co.uk/en di website ini kita diwajibkan memilih 1 diantara 3 pilihan cabang VFS tempat kita akan melakukan scan biometric yaitu Jakarta, Surabaya, dan Bali. Kebetulan saya memilih di Jakarta dengan pertimbangan VFS Jakarta yang menyediakan waktu interview tercepat dari tanggal saya mendaftar, jadi untuk jaga-jaga kalau saja di tolak saya masih punya waktu lebih untuk apply lagi. Di website VFS saya juga memilih Bronse Package senilai Rp. 490.000,- yang isinya biaya antar passport ke rumah (saya domisili Surabaya), satu buat kartu sim VODAFONE yang bisa diaktifkan di UK dengan kuota 20GB (lumayan banget gak sih) dan SMS Service (yg ujung-ujungnya saya gadapet sms apa-apa). Selain paket bronze saya juga add-ons untuk scanning assistance karena gapunya scanner dan lebih baik dibantu scanning sama mereka biar lebih praktis dan gaada dokumen yg kelewat.

Setelah semua formulir telah diisi jangan lupa untuk datang pada hari janji interview dengan pihak VFS dan TEPAT WAKTU.

Dokumen apa aja sih yang dibutuhkan untuk membuat visa UK?
Dokumen yang kemarin saya submit untuk menunjang keberhasilan pengajuan visa UK antara lain adalah
- FC KTP
- FC KK
- FC NPWP Orang Tua
- Bank Reference (dalam bahasa inggris)
- Rekening Koran 3 Bulan terakhir (kebetulan saldo kemaren tidak banyak tapi rekening aktif)
- Surat Keterangan dari pihak Kampus ( untuk keperluan penandaan bahwa kita adalah pelajar dari kampus tersebut )
- Surat Undangan dari Kampus di UK ( kebetulan kunjungan kali ini adalah kunjungan untu summer camp visit ke main campus saya yg ada di UK )

Untuk KTP, KK, NPWP saya tidak di terjemahkan ke dalam bahasa inggris karena waktu itu saya tidak ada waktu lebih untuk translate.

dan ALHAMDULILLAH dengan segala hal diatas VISA UK SAYA APPROVED, UK I'm comingggggggggggg.....


nantikan video-video story liburan di UK saya lewat Instagram saya @magistrani hihi

Terima kasih semua, kalau ada pertanyaan bisa banget tanya di komen atau langsung ke instagram saya.

Komentar

Postingan Populer